Pages

Minggu, Mei 30, 2010

SBY diundang shalat di Al Aqsha

Teras Info - Sebagai ucapan terimakasih negara Palestina atas dukungan Indonesia akan kemerdekaan Palestina, Mohamoud Abbas, presiden Palestina, mengundang Presiden SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) untuk bisa shalat bersama di masjid Al Aqsha.

Mohamoud Abbas mengatakan dalam pidato sambutannya di istana negara, sabtu 29 mei 2010 bahwa " Negara Indonesia indah, saya harap segera datang hari ketika kami dapat menyambut anda di palestina dan kita bisa shalat berjama'ah di masjid Al Aqsha ".

Mohamoud Abbas juga menceritakan tentang situasi berbahaya di Yarussalem Timur dan kawasan sucinya, terutama Aqsha, karena rencana Israel untuk mengubah identitas Arab Muslim dan Kristen.
Abbas berharap dengan dilakukannya serangkaian pembicaraan ini dapat tercapai Palestina yang merdeka dengan Yarussalem Timur sebagai ibukotanya sesuai dengan Road Map Arab Peace Initiatives.

2 komentar:

  1. hmmm..bisa ga ya memenuhi undangan? ^^ lam kenal, visit my blog..

    BalasHapus
  2. hmm .... kalau semua pemimpin dunia rukun2, pasti akan tercipta kedamaian dan kemerdekaan abadi.

    BalasHapus